Ranu Manduro Viral Menjadi Wisata Dadakan Baru

Ninjutsu.eu.org-Halo sobat ninshu, ada yang sudah dengar tentang Wisata yang katanya "New Zealand-nya Indonesia". Tempat itu bernama Ranu Manduro, siapa sangka di Mojokerto ada tempat wisata keren. Buat kamu yang ingin ngadem bisa di coba berkunjung ke Ranu Manduro.


Nama Ranu Manduro yang merupakan tempat wisata di Mojokerto mendadak ramai diperbincangkan warganet. Kawasan perbukitan di Mojokerto ini viral di media sosial Twitter dan Instagram, karena lanskapnya yang indah seperti Selandia Baru.

Dalam video perjalanan menuju Ranu Manduro berdurasi 0:24 detik itu, kamu bisa menemukan hamparan perbukitan hijau dengan latar belakang Gunung Penanggungan yang tampak gagah. Lalu, ada pula bebatuan besar menghiasi bentangan rumputnya.

Alamnya nampak masih sangat alami. Apalagi dalam video itu, kamu bisa melihat langit yang biru tanpa kabut polusi. Awan putih justru tampak bermain di sekitar puncak gunung. Sekilas, terlihat seperti lanskap indah Selandia Baru.

Ranu Manduro Viral Menjadi Wisata Dadakan Baru


Ranu Manduro terletak di Ngoro, Mojokerto Jawa Timur. Dulu tempat ini adalah bekas tambang galian C. Setelah aktivitas tambang selesai dan ditinggalkan Ranu Manduro berubah menjadi indah dengan lanskap bak Selandia Baru.

Di musim penghujan area ini akan ditumbuhi rumput hijau dan ada beberapa genangan air. Tempatnya sangat asri dan instagramable.




Bagi kamu yang ingin mengunjungi Ranu Manduro sebaiknya menunggu beberapa hari karena saat ini pengunnjung membludak.

HTM atau tiket masuk ke tempat ini cukup murah yaitu Rp 3000,- saja.

Jaman sekarang di Indonesia masih belum bisa menghargai alam yang indah, maksudnya ada yang viral sedikit langsung diserbu ribuan orang dan jadi pasar kaget. Bukan kejadian pertama tapi sudah sangat sering beberapa tahun terakhir.



Akibatnya tempat wisata penuh sampah dan rusak karena kurang nya tanggung jawab pengunjung untuk menjaga tempat yang mereka kunjungi.

Semoga masyarakat bisa lebih bijak lagi dalam menanggapi sesuatu dan Ranu Manduro tetap Asri.

Masih pengen kesana guys..?